Usai Pandemi, Kegiatan Shalat Tasbih dan Pengajian Bulanan di Pesantren TEI Multazam Dibuka Kembali

Pengajian Bulanan
Bogor - Pandemi Covid 19 yang melanda Tanah Air selama 2 tahun terakhir telah menyebabkan banyak  aktifitas dihentikan, termasuk kegiatan Shalat Tasbih dan Pengajian Bulanan di Pesantren TEI Multazam. Namun setelah berlalunya Pandemi, kegiatan tersebut mulai dibuka kembali. 

Ahad 11 September 2022 kemarin merupakan pembukaan kegiatan Shalat Tasbih dan Pengajian Bulanan yang dapat dihadiri oleh para santri dan wali santri sekeligus melakukan kunjungan kepada putera-puterinya yang sedang nyantri sesuai jadwalnya.

Kegiatan tersebut insya Allah didakan secara rutin pada hari Ahad pekan kedua setiap bulannya, dimulai dengan shalat tasbih mulai pukul 09.00 dan dilanjutkan dengan kajian kitab Mukhtar al-Ahadist serta tanya jawabnya hingga pukul 11.30.

Nampak pada kegiatan tersebut beberapa wali santri membersamai shalat tasbih dan pengajian tersebut bersama para santri.

Bagian terseru pada kegiatan tersebut adalah saat sesi  tanya jawab dari para santri kepada nara sumber langsung, yaitu pengasuh pesantren H, Muhammad Jamhuri. Pertanyaan yang dilontarkan para santri beraneka ragam, baik terkait dengan masalah hukum Islam, fasilitas pesantren hingga masalah-masalah pribadi kehidupan di pesantren.