Santri Multazam Ikut Serta Dalam Dua Perlombaan

Bogor - Santri Pesantren Multazam mengikuti dua perlombaan, masing-masing Olimpiade Matematika dan Lomba Pramuka. Olimpaide Matematika diadakan oleh Mahasiswa Jurusan Matematika Universitas Islam Negeri Syarif Hidayataullah, dan di adakan serentak di seluruh pulau Jawa. Untuk Bogor, di pusatkan di MTsN Cibinong pada 11 Pebruari 2012. Sedangkan Lomba Pramuka di adakan di Pondok Pesantren Daarul Rahman Leuwilian Bogor pada Sabtu 25 Pebruari 2012.

Dalam pengarahannya, Pengasuh Pesantren Multazam KH, Muhammad Jamhuri menegaskan bahwa keikutsertaan santri Multazam dalam perlombaan itu bukanlah semata-mata untuk mencari kemenangan atau juara, akan tetapi untuk mencari pengalaman, karena pesantren Multazam tergolong masih baru sehingga perlu mengambil pengalaman dari luar.

Peserta olimpiade matematika adalah siswa kelas II Tsanawiyah yaitu Nabila, Eka dan Eli, sedangkan lawan-lawannya berasal dari kelas III Tsanawiyah, bahkan ada dari beberapa sekolah atau pesantren yang sudah memiliki reputasi di tingkat propinsi dan nasional. Ketiga peserta diutus mendapat pengalaman baru, mereka juga mendapat sertifikat penghargaaan dari panitia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar